mantino 50 mg obat apa

mantino 50 mg obat apa

Mantino - Manfaat, Dosis, dan Efek Samping - KlikDokter Mantino adalah obat yang mengandung dimenhidrinat sebanyak 50 mg sebagai bahan aktifnya. Obat ini masuk dalam golongan antihistamin atau antialergi yang bisa membantu mengurangi bahkan mencegah mual, muntah, dan pusing yang sering kali terjadi saat mabuk perjalanan. Bagaimana dengan dosis penggunaannya? Simak penjelasan selengkapnya di sini. Kandungan Mantino Mantino merupakan obat yang mengandung dimenhidrinat sebagai bahan aktifnya. Dimenhidrinat termasuk golongan antihistamin yang fungsinya adalah untuk mengurangi maupun mencegah mual, muntah, dan pusing yang sering terjadi akibat mabuk perjalanan. Dalam satu tablet Mantino mengandung 50 mg dimenhidrinat. Dosage Mantino Obat Mantino mengandung 50 mg dimenhidrinat. Sedangkan dosis yang direkomendasikan untuk obat ini ialah: - Dewasa: 50-100 mg, 4-6 jam sekali. Dosis maksimal 300-400 mg per hari. - Anak-anak usia ≥6 tahun: - 6-11 tahun: 25-50 mg, 6-8 jam sekali. - 8-12 tahun: 25-50 mg 2-3 kali sehari. - ≥12 tahun: 50 mg 2-3 kali sehari. Dosis pertama Mantino direkomendasikan diberikan setidaknya 30 menit sebelum melakukan perjalanan. Efek Samping Mantino Meski efek samping yang ditimbulkan oleh obat ini jarang terjadi, tetapi beberapa efek samping mantino yang perlu diwaspadai dan segera dikonsultasikan ke dokter apabila terjadi ialah: - rasa kantuk yang berlebihan, - mulut kering, - gangguan penglihatan, - susah buang air kecil, - iritasi pada kulit, - hingga terjadinya reaksi alergi. Itulah informasi seputar Mantino, obat yang mengandung dimenhidrinat sebagai bahan aktifnya. Anda disarankan untuk tidak mengonsumsi mantino dan jenis obat lainnya tanpa resep dan pengawasan dokter yang bersangkutan.