apakah ada hantu lato lato

apakah ada hantu lato lato

Dianggap Berbahaya, Latto-latto Sempat Dilarang di Berbagai Negara, Apa... Latto-latto bukanlah permainan baru dan merupakan permainan tradisional yang terdiri dari sepasang bola plastik atau karet yang terikat tali, sehingga membentuk bandulan. Permainan ini sudah ada dan sempat populer pada era 60 hingga 70-an di berbagai negara. Meski menjauhkan anak dari kecanduan ponsel dan jadi nostalgia orang dewasa, tetapi latto-latto sempat dilarang di sejumlah negara lantaran dianggap berbahaya. Cara memainkan latto-latto dengan mengayun bola tersebut secara perlahan terlebih dahulu sehingga kedua bola yang digerakkan bisa beradu dan menciptakan bunyi khas. Di luar Indonesia, latto-latto disebut sebagai Clackers, Ker-Bangers, Katto-Katto, dan banyak nama lainnya. Di Amerika Serikat, pada tahun-tahun terkenalnya permainan ini, AS melalui lembaga Food and Drug Administration (FDA) mengeluarkan peringatan kepada orang tua bahwa beberapa latto-latto yang diproduksi dengan buruk mungkin akan pecah. Maka dari itu, FDA melarang beberapa jenis latto-latto di AS. Di Argentina, latto-latto pada awalnya digunakan sebagai senjata. Senjata tersebut dinamakan Bolas dan digunakan oleh para Koboi Argentina untuk menangkap hewan guanaco. Harga latto-latto sendiri berbeda sesuai dengan tempat ataupun daerah masing-masing. Permainan ini mudah didapatkan di toko kelontong, media sosial, supermarket maupun toko online lainnya, dengan harga cukup terjangkau yaitu berkisaran ribuan hingga belasan ribu rupiah mulai dari Rp.8.000 - Rp12.000. Meski sudah ada cukup lama dan tampak seperti permainan tradisional, latto-latto sejatinya bukan berasal dari Indonesia, namun mulanya popularitasnya berasal dari Amerika Serikat. Terkait isu sekolah melarang latto-latto, Guru Besar Fakultas Psikologi UGM kurang setuju, karena sekolah memiliki peran untuk memberikan pengertian pada siswanya akan aturan dan cara bermain latto-latto yang aman dan tidak mengganggu lingkungan. Namun, latto-latto yang dimainkan secara tidak bijaksana dapat menjadi gangguan sosial dan berbahaya bagi lingkungan sekitarnya.